Cara Mudah Mendapatkan Ilmu Ladunni dalam Sekejap

Ibnu Abdillah Al-Katibiy
(Founder Ruqyah Aswaja Nasional & Internasional)

Ilmu Ladunni diperoleh setelah membersihkan hati dari segala penyakit dan sifat-sifat hina. Setelah hati kosong dari segala ikatan-ikatan duniawi. Ketika telah sempurna pembersihan hati dan menuju ke hadirat Allah, maka mengalirlah ilmu ladunni dan rahasia-rahasia Ilahi.

Ilmu Ladunni ada yang tidak bisa dipahami oleh akal namun masuk dalam naungan dalil Syare’at.

Ada juga yang tidak bisa dipahami akal dan sulit dimasukkan dalil Syare’atnya, namun diserahkan ke orangnya tanpa perlu diikuti.

Ada juga ilmu ladunni yang mengalir dari dimensi gaib, semisal memahami dan mengetahui kejadian-kejadian taqdir dan peristiwa-peristiwa yang akan datang.

Ada juga ilmu ladunni yang mengalir di dalam ilmu-ilmu Syare’at dan rahasia-rahasia hikmah.

Ada juga yang mengalir di dalam rahasia huruf dan kekhususan-kekhususan sesuatu dan lain-lainnya.

Ilmu Ladunni ini bukanlah ilmu maqool (ucapan dan pengkajian) tetapi ia bagian dari ilmu Haal (keadaan dan rasa).

Kunci ilmu ini ada pada kisah Nabi Musa dengan Nabi Khidhir. Yaitu 4 perkara :

  1. Bersahabat
  2. Mengikuti
  3. Pasrah
  4. Jangan menentang dengan ucapan dan pertanyaan.

Allah berfirman :

فَوَجَدَا عَبْدًا مِنْ عِبَادِنَا آتَيْنَاهُ رَحْمَةً مِنْ عِنْدِنَا وَعَلَّمْنَاهُ مِنْ لَدُنَّا عِلْمًا

” Lalu mereka bertemu dengan seorang hamba dari hamba-hamba Kami, yang telah Kami berikan kepadanya rahmat dari sisi Kami, dan yang telah Kami ajarkan kepadanya ilmu dari sisi Kami. ” (Al-Kahfi : 65)

Kuatkan semua itu dengan Taqwa kepada Allah Ta’ala. Allah berfirman :

واتَّقُوا اللهَ وَيُعَلِّمْكُمُ اللهُ

” Dan bertaqwallah kepada Allah, niscaya Allah akan ajarkan ilmu kepadamu “.

1 Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*